Bagaimana Cara Ayah Mengenal Putrinya

Walau hidup di bawah atap yang sama, seorang ayah tidak bisa mengenali sifat, watak dan hal yang sudah atau sedang dihadapi oleh anak perempuannya jika ia tidak meluangkan waktu khusus untuknya. Tiga hari yang lalu, aku dan seorang teman kerja menonton film yang membahas tentang hubungan Ayah-Anak ini dalam judul Searching.

Film ini bergenre drama, misteri dan thriller. Aku pikir karena sudah dua minggu film ini tayang di bioskop maka orang-orang yang datang pun akan sedikit. Ternyata dugaanku salah.

Lima belas menit sebelum film diputar aku sudah sampai ke bioskop di Mall Kuningan City. Perjalanan agak tersendat sedikit, macet dari arah kantor sampai Ambasador.

Aku dan temanku masuk ke dalam studio dan sudah banyak penonton lain yang sudah duduk manis di kursi empuk berwarna merah marun itu. Kami kebagian duduk di row A15 dan A16. Posisi yang lumayan enak. Paling atas. Walau sebenarnya aku lebih senang duduk di paling atas tengah agar bisa melihat dengan sempurna.

Jam tujuh lebih lima belas menit, film mulai diputar dan aku melihat ke kursi di bawahku, semua terisi penuh sampai ke row paling bawah yang dekat layar. Wow, orang lain begitu antusias menonton film ini. Aku tidak tahu kalau film ini mendapat respon yang baik.

Temanku bercerita kalau film Searching tidak terlalu menggembar-gemborkan atau mempromosikan filmnya secara heboh dan besar-besaran seperti film Infinity War. Menurutnya, film Searching justru heboh (tentang kualitas filmnya) dari orang yang sudah menontonnya lalu ia menceritakan hal ini kepada saudara, teman, rekan kerja dan dibahas di sosial media.

Film Searching berkisah tentang hilangnya seorang anak yang kemudian dicari oleh ayahnya. Sementara melaporkan kejadian ini kepada polisi dan belum ada respon atau hasil yang diharapkan, Sang Ayah melakukan pencarian atau investigasi seorang diri dengan menggunakan laptop anaknya. Ia mulai mencari jejak digital dan menghubungi teman-teman sekolah anaknya dari kontak yang ada di Facebook, YouCast, Instagram, Youtube, iMessage dan data lokal dari laptop.

Pengambilan gambar di film ini cukup unik. Tidak seperti film pada umumnya, film Searching menampilkan gambar dari sudut pandang gadget. Jadi ibarat kita sedang melakukan video call dengan orang lain. Di film ini pemeran utamanya menggunakan gadget dari Apple. Mulai dari iPhone 7 dan MacBook yang digunakan. Kita akan disuguhkan tampilan gambar dari kecanggihan teknologi milik Apple.

One Account for All Device (satu akun untuk semua perangkat elektronik) merupakan salah satu fitur dari Apple yang membuat penggunanya hanya butuh satu akun yang bisa digunakan pada semua alat elektronik keluaran Apple. Perusahaan Google pun sama memiliki fitur ini tetapi bedanya kalau Apple membuat aplikasi sekaligus perangkatnya, sedangkan Google tidak.

Kembali ke cerita, setelah melakukam banyak pencarian, lambat laun Sang Ayah mulai mendapatkan titik terang tentang anaknya. Dan ia pun menyadari hal lain bahwa ternyata setelah beberapa tahun sepeninggal istrinya, hubungan ia dan anak putrinya itu menjadi renggang dan cenderung menjauh.

Film ini bisa dijadikan sebagai rekomendasi tontonan untuk para orang tua karena banyak pelajaran tentang parenting. Jadi, apa yang seharusnya dilakukan oleh seorang ayah (dan ibu) untuk mengenal putrinya?

  1. Ayah harus mengetahui username dan password dari laptop dan gadget lain milik anaknya.
  2. Ayah mesti melek teknologi, jangan jadi seorang yang gagap teknologi (gaptek). Jika belum bisa dan tahu, ia harus mewajibkan dirinya lebih paham dari anaknya soal gadget, internet, sosial media dan sebagainya.
  3. Berteman atau follow semua akun sosial media milik anak dan luangkan waktu untuk melihat setiap posting yang diunggah oleh anaknya.
  4. Ayah mesti banyak bicara dengan anaknya, apalagi jika berada dalam kondisi ditinggalkan oleh sosok ibu. Karena anak tetap butuh perhatian.
  5. Menjadi single parent memang tidak mudah, tapi Ayah harus mulai belajar jadi ‘sosok’ ibu dengan melatih kepekaan diri terutama saat melihat perubahan yang terjadi pada anak
  6. Awasi dan kontrol setiap aktifitas anak. Sebaiknya Ayah memiliki minimal 3 kontak teman atau orang tua teman anaknya, agar ia bisa menghubungi mereka jika terjadi sesuatu dengan anak.
  7. Jangan memaksakan suatu pelajaran (misal les piano) kepada anak jika ia memang tidak menyukainya. Dukunglah anak untuk mempelajari sesuatu yang sesuai dengan minat dan bakatnya.

Masih banyak hal lainnya yang bisa kamu dapatkan dari film ini. Ayo, segera tonton film Searching dan dapatkan sebuah pengalaman baru dalam menonton film.

###

View My Daily Post

2 thoughts on “Bagaimana Cara Ayah Mengenal Putrinya

Comments are closed.