Sudah lama bermain di Wordpess tetapi aku belum mengikuti satu komunitas bloger manapun. Alasannya ada dua. Pertama, aku tidak begitu banyak tahu komunitas-komunitas seperti itu. Boleh dibilang kuper (kurang pergaulan) lah. Yang aku tahu dari dulu hanya satu yaitu Forum Lingkar Pena. Itu pun saat aku mau mendaftar jadi anggota, ditolak. Alasannya sudah penuh di regional kota yang aku tinggali. Padahal aku ada di Jakarta. Kukira slotnya bisa lebih banyak.
Kedua, saat keinginan untuk mengikuti komunitas ternyata ada begitu banyak syarat dan ketentuannya. Contohnya sebagai berikut :
- Berdomisili di wilayah tertentu. (Misal di Jakarta)
- Blog menggunakan Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris
- Like dan Share Fanpage Facebook
- Follow Twitter dan Instagram komunitas
- Memasang logo komunitas di widget blog masing-masing.
- Diwajibkan membuat konten dengan tema yang ditentukan pada platform komunitas setiap bulannya minimal 1 artikel.
- Bersedia mengikuti event yang diadakan oleh komunitas
- Menjaga nama baik komunitas.
Dan ada banyak hak dan kewajiban lainnya yang lebih kompleks daripada syarat pendaftaran anggota seperti di atas. Menurutku itu agak ribet. Jadi overall, hingga saat ini aku belum bergabung di komunitas bloger manapun.
Tapi sebagian dari diriku mengatakan hal lain bahwa mengikuti sebuah komunitas itu memang diperlukan agar bisa memperluas jaringan pertemanan, membuka peluang bisnis, menjemput rezeki dan sebagainya.
Hingga satu hari, aku membaca pos dari blog MasHP yang berjudul Harapanku Untuk Dunia Blogging. Intinya dia resah dengan keadaan para bloger saat ini dan meskipun dia mengikuti komunitas tetapi komunitasnya udah lama tidak aktif.
Tiga tahun yang lalu, aku masih merasakan teman-teman blogger masih antusias , saling berkunjung, saling like dan komentar. Tetapi sekarang nampaknya jauh berbeda. Semoga saya salah. Dulu sempat ikut gabung di grup menulis Obrolin yang sekarang sudah mati suri. Padahal dulu grupnya cukup ramai dan sering buat event menulis. Ke manakah gerangan teman-teman di sana ya?
Sekarang para blogger seperti asyik dengan dunianya masing-masing. Banyak pula blog yang sudah tak diupdate bertahun-tahun. Mungkin mereka sudah punya kesibukan baru atau pindah platform youtube, ya?
Lalu ide ini pun muncul yaitu untuk membuat komunitas bloger baru. Tentu dengan sedikit ilmu dan pengalaman yang aku miliki, mimpi membuat sebuah komunitas itu nampaknya mustahil. Tapi bukankah setiap mimpi besar itu diawali dari sebuah langkah kecil.

Jadi, pada kesempatan ini, aku ingin bertanya kepada para bloger sekalian sebagai berikut :
- Komunitas bloger seperti apa sih yang kamu idamkan?
- Apa saja hal yang kamu inginkan atau dapatkan dari komunitas?
- Apa saja hal-hal buruk, tidak menyenangkan, menyebalkan dan mengecewakan dari masuk sebuah komunitas bloger?
- Nama komunitas apa yang kamu inginkan?
- Seberapa luas jangkauan komunitas bloger yang kamu harapkan?
- Syarat dan ketentuan apa yang sebaiknya diterapkan pada saat registrasi anggota komunitas?
- Kalau kita membuat komunitas baru, apakah kamu mau bergabung?
Kamu bisa menyampaikan suara dan pendapatmu tentang Ide Membuat Komunitas Bloger Baru di kolom komentar pada pos ini.
Dan aku mengundang kamu untuk bergabung juga di Grup Whtasapp. Setidaknya, misalkan rencana membuat komunitas ini gagal, tapi kita masih memiliki grup Whatsapp sesama bloger. Kalau tertarik silakan isi form di bawah ini.
###
View My Daily Post
Dulu pas masih kuliah aku gabung dengan komunitas blogger di kampus. Tapi sekarang sudah tidak lagi. Dan memang sedih sih, kalau dulu ada istilah blog walking. Menyapa lewat kolom komentar. Mengapresiasi, mengkritik seperti punya keluarga. Kalau saya sih inginnya punya komunitas yang anggotanya tidak terlalu jauh domisilinya. Sehingga memudahkan kopdar.
Benar. Tetap semangat menulis!
Ide yg bagus. Saya baru gabung di wordpress, apa saya bisa bergabung di komunitas anda?
Silakan. Dengan senang hati. Klik link ini https://ikatankata.home.blog/join-us/
Nanti akan saya hubungi jika sudah join
Terima kasih banyak sebelumnya 🙏🏻
Sip
Terimakasih sudah diizinkan bergabung Mas Fahmi. Moga makin semangat, seru dan ketjeh. 😁😁
Wokeh! Hehehe
Sipp…ide yang bagus, Mas. Semoga dapat terealisasikan.
Saya bersedia untuk bergabung dalam komunitas yang terbentuk nantinya.
Semoga berhasil
amin